Mark Zuckerberg, Person of The Year


Informasi terbaru Mark Zuckerberg, Person of The Year kami sediakan khusus untuk pembaca setia punyannyuh.blogspot.com, semoga informasi Mark Zuckerberg, Person of The Year memberikan pengetahuan lebih untuk kita semua.
Mark Zuckerberg terpilih sebagai Person of the Year 2010 versi majalah Time. Wajah pria penemu jejaring sosial Facebook itu tampil sebagai sampul majalah Time edisi terbaru.Zuckerberg, 26, merupakan tokoh muda yang dalam beberapa tahun terakhir telah mampu mempengaruhi masyarakat dunia lewat Facebook. Bahkan jejaring sosial temuannya itu telah memperkenalkan Obama ke publik AS sebelum bertarung ke kancah pemilihan presiden.Dia merupakan tokoh muda kedua pilihan Time. Sebelumnya, majalah yang cukup bergengsi itu pernah memilih Charles Lindbergh sebagai anak muda pertama sebagai Person of the Year pada 1927. Lindbergh merupakan pilot pertama yang terbang solo menyeberangi lautan Atlantik.  Time dalam keterangan persnya mengatakan, baik buruknya Facebook, sang penemu sekaligus pendirinya Mark Zuckerberg telah memberikan sumbangan besar pada kemajuan teknologi informasi.

''Tahun ini saja sudah ada 500 juta pengguna Facebook. Sebuah skala cukup besar yang telah mentrasnfer kehidupan kita ke dunia maya,'' ujar editor Time Richard Stengel saat mengumumkan pemenang Person of The Year dalam acara Today yang disiarkan di NBC.Stengel menambahkan, Facebook tidak hanya sebuah teknologi baru. ''Ini adalah teknologi sosial yang mengubah hubungan kita dengan lainnya. Saya benar-benar berpikir Facebook benar-benar mempengaruhi kehidupan manusia, yang sebelumnya tidak pernah kita lihat.'' Zuckerberg ketika lulus dari Harvard University pada 2004 telah membuat situs yang diberi nama Thefacebook.com. Usaha itu sudah dia mulai saat berumur 19 tahun. Tanpa diduga jejaring sosial buatannya itu telah menghasilkan keuntungan luar biasa.

Tahun ini saja keuntungan perusahaan yang dipimpin Zuckerberg mencapai US$2 miliar atau sekitar RP18.1 triliun lebih. Meski kaya raya, Zuckerberg  telah menyumbangkan sebesar US$100 juta atau sekitar Rp9 miliar lebih untuk sebuah sekolah di Newark, New Jersey.Ketokohannya pun telah menjadikan kisah perjalanan anak muda itu diangkat ke layar lebar dengan judul The Social Network.
Tinggalkan komentar anda tentang Mark Zuckerberg, Person of The Year jika anda suka dengan artikel yang kami suguhkan.

0 komentar:

Posting Komentar