Tokoh Idola dari Jepang di Indonesia


Informasi terbaru Tokoh Idola dari Jepang di Indonesia kami sediakan khusus untuk pembaca setia punyannyuh.blogspot.com, semoga informasi Tokoh Idola dari Jepang di Indonesia memberikan pengetahuan lebih untuk kita semua.
Indonesia sepertinya lebih Jepang daripada Jepang itu sendiri. Mau bukti? Di negara ini, banyak sekali beredar kendaraan buatan Negeri Sakura tersebut. Belum lagi, makanan dan kebudayaannya yang banyak dipelajari. J-music pun sangat populer. Plus mewabahnya anime dan manga yang punya fans fanatik. Saking sukanya, nggak sedikit yang kebelet pengin seperti tokoh idolanya. Serial anime atau manga yang paling populer tentu Naruto. Kisah ninja cilik itu banyak membuat penggemarnya penasaran. Nggak sedikit pula yang pengin tampil garang ala Naruto atau Kakashi. Ikutan sekolah ninja? Kayaknya nggak perlu sesusah itu deh. Cukup bikin kostum tiruannya. Para Naruto wannabe itu main kreatif bikin jiplakan kostum Naruto. Setelah jadi, mereka biasanya beraksi dalam cosplay atau yang lebih dikenal dengan costum roleplay. Wah, kalau udah gini, bisa aneh-aneh tuh dandanannya. Selain Naruto, responDet ternyata paling suka bikin cosplay Ultraman dan Death Note.

Emang apa sih yang mereka dapatkan dengan main-main cosplay? Menurut responDet, yang pasti adalah pengalaman. Namun, nggak sedikit juga yang belajar budaya Jepang dan nambah teman. Naruto wannabe pertama adalah Diana Utari di SMA IPIEMS. Cewek yang mengatakna Japan holic itu sering banget mengikuti cosplay di Surabaya. Keinginan awal Diana ikutan cosplay adalah menambah pengalaman. Eh, dia malah mendapatkan hal-hal baru. "Ya, aku nggak suka juga terlalu ribet. Aku paling sering sih cosplay ala Sakura Haruno yang merupakan teman Naruto. Bajunya simpel dan meragainnya nggak sulit," ujar Diana.

Yanuar Abdi dari SMA Muhammadiyah 2 sepaham. Yanuar juga suka dengan hal-hal berbau Naruto. Nggak jarang, dia ikutan cosplay dengan tampilan kostum ninja eksentrik tersebut. "Naruto gayanya yang agak kocak menjadi favoritku kalau lagi lomba cosplay," cerita penyuka manga itu. Tokoh yang biasanya menjadi pilihannya adalah sang tokoh utama, Naruto. [jp]
Tinggalkan komentar anda tentang Tokoh Idola dari Jepang di Indonesia jika anda suka dengan artikel yang kami suguhkan.

0 komentar:

Posting Komentar